RUPS Putuskan Aguan Menjadi Direktur Utama PT Pratama Abadi Nusa Industri Tbk

Avatar photo

- Pewarta

Senin, 19 Juni 2023 - 16:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Pratama Abadi Nusa Industri Tbk (PANI). (Dok. Pratamaabadi.com)

PT Pratama Abadi Nusa Industri Tbk (PANI). (Dok. Pratamaabadi.com)

HARIANINDONESIA.COM  – PT Pratama Abadi Nusa Industri Tbk (PANI) dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta, Senin 19 Juni 2023, mengangkat pimpinan Agung Sedayu Grup yaitu Sugianto Kusuma alias Aguan menjadi Direktur Utama.

Sugianto Kusuma alias Aguan menggantikan Prili Budi Pasravita Soetantyo sebagai Direktur Utama PANI yang sebelumnya.

Adapun, jajaran Dewan Komisaris PANI saat ini, yaitu Presiden Komisaris adalah Susanto Kusumo, dan Wakil Presiden Komisaris adalah Phiong Phillipus Darma.

Kemudian, Komisaris meliputi Steven Kusumo dan Richard Halim Kusumo, serta Komisaris Independen meliputi Hardjo Subroto Lilik dan Djismand Simandjuntak.

​​​​​Sementara itu, Dewan Direksi, yaitu Presiden Direktur adalah Sugianto Kusuma yang merupakan petinggi di Agung Sedayu Grup (ASG).

Baca artikel menarik lainnya, di sini: Dirut BRI Terpopuler, BRI Raih Penghargaan Lembaga Humas Pemerintah Terbaik Kategori BUMN

Lalu, Wakil Presiden Direktur adalah Alexander Halim Kusuma dan Suryo Pranoto Budihardjo yang keduanya merupakan perwakilan dari Salim Group.

Kemudian, Direktur meliputi Markus Kusumaputra, Ipeng Widjoyo, Arthur Salim, Gianto Gunara, dan Yohanes Edmond Budiman.

Perusahaan milik konglomerasi Agung Sedayu Group (ASG) bersama entitas PT Tunas Mekar Jaya yaitu PT Multi Artha Pratama (MAP) sebelumnya mengakuisisi saham PANI pada tahun 2021.

Melansir data RTI, PT Multi Artha Pratama (MAP) yang berstatus sebagai pengendali saham PANI memegang 11,91 miliar saham atau setara 88,07 persen, sementara, publik menggenggam 1,61 miliar saham atau setara 11,93 persen.

Adapun, PT Agung Sedayu (ASG) terdiri dari dua entitas yaitu 50 persen dimiliki oleh Susanto Kusumo dan Steven Kusumo melalui PT Cahaya Bintang Sejahtera (CBS).

Sedangkan, Sugianto Kusuma alias Aguan bersama keluarganya melalui PT Cahaya Kusuma Abadi Sejahtera (CKAS) menggenggam kepemilikan 50 persen.

Baca Juga:

Wamenkomdigi Angga Raka Prabowo Pastikan Jaringan Seluler Warga Lancar saat Libur Tahun Baru

Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

Presiden Prabowo Subianto Mengucapkan Selamat Hari Natal kepada Seluruh Umat Kristiani di Indonesia

Kasus Korupsi Penyaluran Dana CSR Bank Indonesia, KPK Geledah Kantor Otoritas Jasa Keuangan

Pada kuartal I-2023, PANI berhasil membukukan pendapatan sebesar Rp919 miliar yakni naik 695 persen year on year(yoy) jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Total liabilitas pada kuartal I-2023, sebesar Rp8,5 triliun, yang mana rasio lancar 120 persen, rasio utang kotor terhadap ekuitas berada di 4 persen, rasio utang bersih terhadap ekuitas adalah posisi bebas utang, serta ratio utang terhadap EBITDA hanya seperlima, yang menjelaskan total utang berbunga dapat diselesaikan menggunakan EBITDA dalam periode 2,5 bulan saja.***

Berita Terkait

Termasuk Kapolda Bengkulu, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo Angkat 10 Kapolda Baru
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa, Semoga Allah Melimpahkan Rahmat-Nya kepada Keluarga Kita
Pengaruhi Masyarakat yang Bertentangan dengan Kebenaran, Prabowo: Kecenderungan Penguasa Media Modal Besar
Nusron Wahid Tanggapi Laporan MAKI ke KPK Terkait Dugaan Korupsi Penerbitan Sertifikat Lahan di Laut
Presiden Prabowo Subianto Kunjungi Mantan Menteri Lingkungan Hidup Emil Salim di Jakarta
Ketua Komisi XI DPR Sebut Penyaluran Dana CSR BI Melalui Yayasan Usai Anggotanya Diperiksa KPK
Wamenkomdigi Angga Raka Prabowo Pastikan Jaringan Seluler Warga Lancar saat Libur Tahun Baru
Presiden Prabowo Subianto Mengucapkan Selamat Hari Natal kepada Seluruh Umat Kristiani di Indonesia
Oke Media Network (OMN) mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release, content placement, dan iklan. Penting untuk instansi, organisasi, dunia bisnis, dan tokoh publik. Kerja sama, hubungi: 08531-5557788

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:09 WIB

Termasuk Kapolda Bengkulu, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo Angkat 10 Kapolda Baru

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:57 WIB

Selamat Menunaikan Ibadah Puasa, Semoga Allah Melimpahkan Rahmat-Nya kepada Keluarga Kita

Sabtu, 25 Januari 2025 - 15:53 WIB

Nusron Wahid Tanggapi Laporan MAKI ke KPK Terkait Dugaan Korupsi Penerbitan Sertifikat Lahan di Laut

Kamis, 23 Januari 2025 - 08:37 WIB

Presiden Prabowo Subianto Kunjungi Mantan Menteri Lingkungan Hidup Emil Salim di Jakarta

Selasa, 31 Desember 2024 - 16:01 WIB

Ketua Komisi XI DPR Sebut Penyaluran Dana CSR BI Melalui Yayasan Usai Anggotanya Diperiksa KPK

Sabtu, 28 Desember 2024 - 08:48 WIB

Wamenkomdigi Angga Raka Prabowo Pastikan Jaringan Seluler Warga Lancar saat Libur Tahun Baru

Rabu, 25 Desember 2024 - 11:06 WIB

Presiden Prabowo Subianto Mengucapkan Selamat Hari Natal kepada Seluruh Umat Kristiani di Indonesia

Sabtu, 21 Desember 2024 - 14:25 WIB

Kasus Korupsi Penyaluran Dana CSR Bank Indonesia, KPK Geledah Kantor Otoritas Jasa Keuangan

Berita Terbaru