HARIANINDONESIA.COM – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengaku dirinya masih tidak diperbolehkan untuk berbicara soal Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
PKB saat ini telah membangun Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) dengan Partai Gerindra.
Koalisi tersebut rencananya akan mengusung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden dalam kontestasi Pilpres 2024.
Namun hingga kini belum ada nama bakal calon wakil presiden yang akan diusung KKIR sebagai pendamping Prabowo Subianto.
Baca Juga:
Kepastian Waktu Pertemuan Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Prabowo Subianto Masih Belum Jelas
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Ungkap Sikap Politik Partainya Terhadap Pemerintahan Presiden Prabowo.
Puan Maharani Ungkap Kondisi PDIP Terkini Usai Ketua Umum Megawati Soekarnoputri Dituntut Mundur
Saat ditanya soal calon wakil presiden (cawapres) yang akan diusung oleh Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR), Muhaimin Iskandar juga mengaku tak boleh berkomentar.
Baca artikel menarik lainnya, di sini: Ditanya Soal Kandidat Cawapres dari Erick Thohir sampai Gibran, Prabowo: Saya Bisa Kerja dengan Semuanya
Muhaimin Iskandar mengaku tidak tahu sampai kapan dirinya harus dipingit bicara soal Pilpres 2024.
Muhaimin Iskandar mengatakan durasinya akan diputuskan oleh Dewan Syuro PKB.
Baca Juga:
Hasto Kristiyanto Siapkan Pledoi atau Pembelaan Dìri dalam 7 Bahasa, PDI Perjuangan Ungkap Alasannya
KPK akan Cari Semua Pihak yang Terlibat, Ada yang Sebut Harun Masiku Sudah Berganti Kewarganegaraan
Muhaimin Iskandar juga mengaku dirinya “disemprit” oleh Dewan Syuro PKB karena sering asal bicara soal berbagai isu jelang perhelatan akbar Tahun Politik 2024.
“Ya saya supaya tidak ngomong kan, saya biasanya ngomong asal ngomong, sudah disemprit karena terlalu asal ngomong,” kata Muhaimin Iskandar.
“Kalau pilpres enggak boleh ngomong, masih dipingit,” kata Muhaimin di Sport Center DPR RI Senayan, Jakarta, Sabtu, 8 Juli 2023.
“Kalau dipingit soal kapan saya enggak boleh ngomong soal pilpres ya saya nggak tahu sampai kapan.”
Baca Juga:
Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.
Bursa Calon Ketua Umum PPP, Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman Mulai Mendapat Dukungan
“Tapi kita tunggu Dewan Syuro saja,” kata Muhaimin Iskandar pada pembukaan turnamen badminton Lebahminton 2023.***